Tahun 2020, memang bukanlah masa yang mudah bagi semua sektor. PSBB dan pandemi yang masih berlangsung saat ini membuat pola permintaan konsumsi belum menunjukkan perubahan positif.
Tak hanya permintaan pasar, kesulitan mendapatkan bahan baku akibat kebijakan pembatasan transportasi, serta penurunan kapasitas produksi hingga kesulitan modal. Seluruhnya menjadi kendala besar yang harus dihadapi pelaku bisnis termasuk UMKM akibat dampak sistemik dari ancaman kesehatan serius secara global.
Sadikin Gani, Expert Smesco bidang Fashion, akan membahas bagaimana strategi pemasaran yang harus dijalankan oleh pelaku bisnis UMKM menghadapi perkembangan situasi seperti ini.